AKORNAS

PKM

Pengabdian
Kepada Masyarakat

Tentang PKM

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan salah satu program di AKORNAS yang juga merupakan penjabaran dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilakukan sebagai implementasi dan aktualisasi secara nyata dari program penelitian yang sudah dijalankan para dosen. Dalam pelaksanaanya Pengabdian Kepada Masyarakat sejalan dengan arahan, aturan dari Kementerian Riset Teknologi Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) dan AKORNAS. Pengabdian Kepada Masyarakat diarahkan kepada daerah serta wilayah secara nasional yang memiliki karakteristik sesuai kebutuhan dan berkorelasi dengan hasil penelitian. Langkah selanjutnya melakukan analisis terkait hasil Pengabdian Kepada Masyarakat agar bisa dikembangkan dan memunculkan inovasi-inovasi baru yang tepat guna di setiap wilayah. Pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat oleh AKORNAS difokuskan kepada bidang kepelatihan olahraga, manajemen olahraga serta pembinaan karakter.

Ruang Lingkup PKM

1. Bidang Kepelatihan Olahraga:

a. Peningkatan kompetensi pelatih teknik, pelatih fisik dan personal trainer

b. Peningkatan kemampuan penggunaan teknologi dalam kepelatihan

c. Pengembangan teknologi dibidang kepelatihan

2. Bidang Manajemen Olahraga: 

a. Peningkatan kemampuan pengelolaan cabang olahraga beregu dan individu 

b. Peningkatan kemampuan pengelolaan suatu klub olahraga 

c. Pengembangan kemampuan penggunaan komputer dalam kegiatan olahraga

3. Bidang Pembinaan Karakter: 

a. Pengembangan karakter kedisiplinan, kepemimpinan serta kerjasama tim bagi para atlet dan pelatih.

Tahapan Pelaksnaan PKM



Klik disini untuk Unduh Pedoman PKM